Rabu, 19 Desember 2012

Orang yang buta sejak lahirnya Bag. II (Yohanes 9:24-41)

Bpk. Bunawi Sulaiman

Aplikasi:
Kesombongan dan kecemburuan membutakan pertimbangan rohani orang Farisi yang notabene guru rohani. Gagal menangkap signal kebenaran yang Yesus nyatakan melalui kesembuhan orang yang lahir buta.

Komitmen:
Saya mau meminta Allah untuk meresapi pelajaran in bagi saya, melakukan introspeksi diri dan berhati-hati agar tidak terjebak dari kesalahan yang tidak berwujud ini.


Sdri. Arini Pasaribu

Aplikasi:
Orang buta dengan tegas memberikan kesaksian tentang Yesus di depan pemuka agama yang notabenenya sangat paham kitab. Tidak peduli walau dihina sebagai orang berdosa, tetapi tetap yakin pada Yesus.

Janji Tuhan:
Roh Kudus akan turunkan hikmat untuk berbicara kepada lawan yang mau menyerang.

Komitmen:
Harus berani membei kesaksian kepada petinggi sekalipun.


Bpk. Anthonius Darma

Aplikasi:
Kesombongan rohani sangat bahaya, orang Farisi yang tidak mendengar kesaksian orang buta yang telah disembuhkan itu, karena menganggap diri mereka benar dan tidak patut diceramahi orang yang lebih rendah dari mereka.

Janji Than:
Yesus selalu menawarkan yang terbaik untuk saya.

Komitmen:
Belajar rendah hati kepada Yesus dan bersaksi tentang apa yang telah dilakukan Yesus dalam hidup saya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar