Senin, 07 Mei 2012

Silsilah Yesus Kristus (Matius 1:1-17)

Frida Hasibuan :
Aplikasi :
Yesus tidak memilih silsilahnya dari orang-orang benar saja, ternyata ada juga orang-orang berdosa.

Komitmen :
Lebih menghargai orang lain dan tidak menilai orang lain dari kesalahan yang pernah dilakukannya


Arini Pasaribu :
Berapa tahun penggenapan nubuatan Kelahiran Yesus (di Kej. 3:15) dari Adam sampai Yesus? Banyak yang lupa nubuat Yesus. Saya sering melupakan kedatangan Yesus yang ke-2 kali, sehingga saya terlalu santai untuk  mempersiapkannya.

Janji Tuhan :
Nubuatan pasti terjadi

Komitmen :
Waktunya sudah dekat, hari ini saya mau menanyakan teman saya yang sudah saya berikan buku kemenangan akhir.


Rossa S :
Tuhan bukan saja memilih umat yang percaya, melainkan yang berdosa sekalipun Tuhan akui dan Tuhan berkati.

Janji Tuhan :
Tuhan selalu membantu saya dalam setiap perbuatan saya agar saya dimampukan untuk disebut sebagai anak Allah.

Komitmen :
Saya mau menjadi anak yang terbaik bagi Tuhan dengan tidak menjelek-jelekkan setiap orang atas apa yang diperbuatnya.


Anthonius Dharma :
Tuhan melibatkan begitu banyak orang didalam kedatanganNya yang pertama didunia ini, baik itu orang yang baik maupun yang tidak baik. Dan Tuhan menggunakan mereka untuk maksudNya, untuk kedatanganNya yang kedua kali. Tuhan juga mengundang setiap orang untuk terlibat didalam pekabaran tentang kedatanganNya. Dan saya yakin Tuhan juga mengundang saya menjadi bagian didalam menyampaikan kabar ini.

Janji Tuhan: 
Menyertai selama-lamaNya

Komitmen: 
Saya mau terlibat didalam menyampaikan pekabaran tentang kedatanganNya yang kedua kali dengan memberi satu buku "tanda-tanda hari kiamat" pada hari ini kepada orang lain.

1 komentar:

  1. Dear All,

    Terus semangat didalam meditasi Alkitab.

    Semoga Tuhan selalu memberkati.

    Salm BM Ria.

    Anton

    BalasHapus