Rabu, 11 Juli 2012

Perempuan Kanaan yang percaya & Yesus menyembuhkan banyak orang sakit (Matius 15:21-31)

Sdri. Arini Pasaribu

Aplikasi:
Wanita Kanaan itu tidak lelah memanggil Yesus walaupun Yesus mengacuhkannya bahkan mengeluarkan kalimat yang tidak sedap di dengar. Sedangkan saya gampang menyerah dan kurang iman dalam meminta sesuatu.

Janji Tuhan:
Yesus akan mengabulkan semua permintaan yang diminta dengan iman yang sungguh.

Komitmen:
Berdoa sampai sesuatu terjadi (PUSH - Pray until something happen)

Bpk. Anthonius Darma

Perempuan dan orang banyak datang untuk kesembuhan orang lain. Demi anaknya dia rela dihina. Orang banyak rela berjalan jauh membawa orang sakit. Untuk apa saya datang pada Yesus? Berapa banyak orang yang saya bawa pada Yesus untuk disembuhkan? Apa yang sudah saya korbankan.

Janji Tuhan:
Mujizat itu nyata.

Komitmen:
Jika Tuhan mengizinkan saya mau bawa 1 jiwa tahun ini.

Pdt. H. Sibuea

Aplikasi:
Pekerjaan setan ialah merusak dan menghancurkan, tapi Yesus datang untuk membebaskan manusia dari genggaman iblis. 

Janji Tuhan:
Yesus akan memulihkan saya dari semua penyakit dosa.

Komitmen:
Melawan iblis dengan kuasa Yesus. Menolong orang yang dirusak oleh iblis dengan sekuat tenaga. Amin.

Bpk. Batara Hariandja

Aplikasi:
Dengan berkata Tuhan tolonglah aku, wanita kanaan itu mengaku bahwa dia adalah domba yang hilang dari kawanan Israel.

Komitmen:
Saya akan datang kepada Tuhan sebelum memulai dan mengakhiri hari-hari saya tiap hari.

Bpk. Bunawi Sulaiman

Aplikasi:
"Namun anjing itu memakan remah-remah yang jatuh dari meja tuannya." Suatu kerendahan hati dan persistensi wanita kanaan kepada Yesus.

Komitmen:
Mulai hari ini saya mau memiliki sikap kerendahan hati wanita kanaan dan usaha yang persisten saat meminta pertolongan Allah dan menunggu jawaban Allah atas doa - doa saya.

Sdri. Shifa

Aplikasi:
Makna: Jangan datang kepada Yesus ketika saya membutuhkan, melainkan ketika saya susah, senang dan sebagainya.

Janji Tuhan:
Tuhan akan menyembuhkan saya, jika saya percaya kepadaNya.

Komitmen:
Saya mau lebih mendekatkan hati dan pikiran saya kepada Yesus, agar saya lebih percaya kepadaNya.

Sdri. Shifa

Aplikasi:
Tuhan mengajar dalam rumah - rumah ibadat dan memberitakan injil kerajaan sorga serta melenyapkan segala penyakit dan kelemahan.

Janji Tuhan:
Yesus selalu cukupkan. Dan Yesus benar-benar peduli.

Komitmen:
Saya harus percaya kepada Tuhan. Pada saat ada dorongan untuk memberi, saya tidak boleh ragu cukup atau tidak cukup karena Yesus yang akan cukupkan itu semua.

Komitmen:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar